Selasa, 03 November 2009

MESIN CNC


Numerical Control / NC (berarti "kontrol numerik") merupakan sistem otomatisasi Mesin perkakas yang dioperasikan oleh perintah yang diprogram secara abstark dan disimpan dimedia penyimpanan, hal ini berlawanan dengan kebiasaan sebelumnya dimana mesin perkakas biasanya dikontrol dengan putaran tangan atau otomatisasi sederhana menggunakan cam. Kata NC sendiri adalah singkatan dalam Bahasa inggris dari kata Numerical Control yang artinya Kontrol Numerik. Mesin NC pertama diciptakan pertama kali pada tahun 40-an dan 50-an,
dengan memodifikasi Mesin perkakas biasa. Dalam hal ini Mesin perkakas biasa ditambahkan dengan motor yang akan menggerakan pengontrol mengikuti titik-titik yang dimasukan kedalam sistem oleh perekam kertas. Mesin perpaduan antara servo motor dan mekanis ini segera digantikan dengan sistem analog dan kemudian komputer digital, menciptakan Mesin perkakas modern yang disebut Mesin CNC (computer numerical control) yang dikemudian hari telah merevolusi proses desain. Saat ini mesin CNC mempunyai hubungan yang sangat erat dengan program CAD. Mesin-mesin CNC dibangun untuk menjawab tantangan di dunia manufaktur modern. Dengan mesin CNC, ketelitian suatu produk dapat dijamin hingga 1/100 mm lebih, pengerjaan produk masal dengan hasil yang sama persis dan waktu permesinan yang cepat.

NC/CNC terdiri dari tiga bagian utama :

1. Progam
2. Control Unit/Processor
3. Motor listrik servo untuk menggerakan kontrol pahat
4. Motor listrik untuk menggerakan/memutar pahat
5. Pahat
6. Dudukan dan pemegang
prinsip kerja

Prinsip kerja NC/CNC secara sederhana dapat diuraikan sebagai berikut :

1. Programer membuat program CNC sesuai produk yang akan dibuat dengan cara pengetikan langsung pada mesin CNC maupun dibuat pada komputer dengan software pemrogaman CNC.
2. Program CNC tersebut, lebih dikenal sebagai G-Code, seterusnya dikirim dan dieksekusi oleh prosesor pada mesin CNC menghasilkan pengaturan motor servo pada mesin untuk menggerakan perkakas yang bergerak melakukan proses permesinan hingga menghasilkan produk sesuai program.


Perkakas dengan varian CNC

* Mesin Bor
* EDM
* Mesin Bubut
* Mesin Miling
* CNC pengukir kayu
* Turret Punch
* Mesin pembengkok kawat
* Pemotong foam kawat panas
* Pemotong Plasma
* Pemotong Jet Air
* Pemotong Laser
* Oxy-fuel
* Penghalus permukaan
* Grinder Silindris

Baca Selengkapnya......

Senin, 02 November 2009

Robot Imut ROPID Mampu Lakukan Lompatan Saat Girang


Robot humanoid memang sudah banyak dikembangkan saat ini. Berbagai negara ikut berlomba-lomba menghadirkan robot buatannya. Ada yang terkesan lucu, ada juga yang terkesan tangguh.

Kali ini mari kita melirik pada robot imut yang satu ini. Robot ROPID ini memang berukuran mungil dan sangat menggemaskan, selain dapat menari dengan gerakan yang pelan, robot ini juga kabarnya mampu melompat.
Robot besutan Tomotaka Takahashi yang berada di balik Panasonic Evolta bots, tidak hanya robot plastik biasa. Robot ini juga mampu berputar-putar ketika melakukan lompatan, mampu berlari dan melompati benda-benda. Saat ini masih terus dikembangkan teknologi yang dapat mendukung konsep balansitas dari robot ini sehingga tetap berdiri tegak, namun ROPID memang patut diacungkan jempol karena cepat berkembang dan terlihat hidup.
Tentu saja ini didukung oleh pembiayaan yang tidak sedikit ketika dilakukan eksperimennya. Selain itu kabarnya saat ini ROPID mampu merespon berbagai perintah melalui suara dengan baik. Takahashi sendiri telah mendesain robot ini sendiri.

Anda tertarik untuk melihat aksi dari robot ini? Silahkan lihat video berikut ini :

http://www.youtube.com/watch?v=ECjvDIVCRoY

http://www.youtube.com/watch?v=OG7w3ALzcy8

Baca Selengkapnya......

Minggu, 01 November 2009

Xbox 360 Elite Terbaru Kini Dibundel Dengan Wireless Controller Game Pack


Memiliki perangkat gaming tentu akan sangat ketinggalan sekali kalau sampai saat ini Anda masih belum memiliki Xbox 360. Apalagi kecanggihan yang terdapat di dalamnya sudah tak perlu Anda pertanyakan lagi bila membandingkan dengan perangkat gaming lainnya. Kali ini kita sedang tidak membahas kelebihan apa saja yang dimiliki Xbox 360 bila disandingkan dengan perangkat gaming terdahulu, tapi melainkan melihat apa yang kini sedang ditawarkan pihak pengembang Xbox 360. Siapa tau Anda tertarik untuk memilikinya dalam waktu dekat-dekat ini.
Untuk generasi terbarunya kini, Xbox 360 Elite sudah dibundel dengan Lego Batman dan Pure, dimana kalaupun Anda sudah memiliki Xbox 360, tentu belum lengkap jika belum memiliki wireless controller terbaru ini, dimana Anda dapat memainkan Geometry Wars: Retro Evolved 2, Lumines Live, Bomberman Live dan Ms Pac-Man dengan tambahan biaya 60 USD atau sekitar 600 ribu rupiah saja. Sedangkan kalau untuk memiliki Xbox 360 bundel terbaru ini Anda harus merogoh kocek seharga 299 USD atau sekitar 3 juta rupiah.
Kabarnya versi bundel terbaru ini baru akan mulai bisa Anda miliki terhitung bulan November 2009 mendatang dimana sudah dilengkapi dengan Wireless controller-nya juga. Jadi bila Anda tertarik memilikinya, silahkan menabung dari sekarang untuk memilikinya.

Baca Selengkapnya......

GADGET USB TERBARU


Ajay Bhatt dari Intel memang pantas berstatus sebagai rock star. Tanpa kerja kerasnya tersebut saat ini mungkin tidak ada hal yang menakjubkan dari device USB, seperti gambar hub di atas. Lego-themed adalah sesuatu yang terbaru (meski bukan Lego®-branded) seperti hub USB yang peragakan di atas, yang memungkinkan Anda untuk menambahkan perangkat USB elegan ke setup Anda dalam 4 blok.

Sementara ada model arloji USB yang terbaru (seharga 26 USD atau sekitar 260 ribu rupiah) berikut sebuah konektor pada ujung tali arloji tersebut. Apa Anda berminat? Kita tunggu saja.

Baca Selengkapnya......

Jumat, 30 Oktober 2009

Klasifikasi Sistem Operasi Symbian

Klasifikasi ini berdasar fungsionalitas dan hak akses dari API tertentu. Tujuan dari pendefinisian sistem ini selain untuk membedakan API mana saja yang bisa diakses oleh aplikasi yang dibuat oleh pihak pengembang aplikasi, juga tetap memelihara integrasi dari layanan yang disediakan bagi pihak pengembang aplikasi dengan API yang umum digunakan. Hal ini juga dilakukan untuk memaksimumkan interoperabilitas antara berbagai produk yang menggunakan Symbian OS.

Terdapat empat kategori dalam klasifikasi API yang tersedia, yaitu:

(API) Symbian Umum

Komponen ini merupakan komponen (API) inti dari Symbian OS. Setiap pengembang aplikasi dapat berasumsi bahwa komponen ini terdapat pada setiap versi Symbian OS sehingga dapat digunakan pada setiap perangkat telepon bergerak yang menggunakan Symbian OS sebagai sistem operasinya. Dengan kata lain setiap kode program yang hanya menggunakan API pada kategori ini dapat dikompail dan dijalankan tanpa kesalahan pada setiap telepon yang menggunakan Symbian OS. Dengan adanya lisensi kerjasama, pengembang aplikasi dapat menambahkan dengan syarat tidak mengganti ataupun mengubah fungsi API standar yang dikategorikan pada bagian ini.
(API) Symbian Umum Tergantikan
Komponen yang memerlukan kostumisasi dari komponen Symbian Umum yang diperlukan untuk bekerja dengan ROM dari sistem dimana ia diinstal. Komponen ini merupakan komponen yang bekerja pada low-level dari hardware tertentu. Untuk mendapatkan komponen ini pihak pengembang aplikasi memerlukan lisensi dengan pihak Symbian karena versi komponen ini disediakan oleh pihak Symbian. Namun pada dasarnya komponen ini merupakan komponen standar (umum)m) yang tersedia pada semua versi Symbian OS.
(API) Symbian Opsional
Komponen-komponen ini sifatnya opsional (tidak selalu ada) pada semua versi Symbian OS. Namun jika tersedia, maka pengembang aplikasi mendapat jaminan bahwa aplikasinya dapat menggunakan API pada kategori ini pada versi Symbian OS yang sama.
(API) Symbian Opsional Tergantikan
Bentuk kategori ini mirip dengan kategori Symbian Opsional adalah kumpulan API yang tidak terikat dengan API umum yang ada pada versi Symbian OS dan dapat ditambahkan oleh pihak pengembang dengan suatu lisensi dari pihak Symbian.

Baca Selengkapnya......

Kamis, 29 Oktober 2009

Sejarah Symbian

Pada tahun 1980, berdiri perusahaan pengembang software Psion yang didirikan oleh David Potter. Produk dari perusahaan itu diberi nama EPOC. Sistem operasi ini lebih difokuskan pada penggunaannya di telepon bergerak. Pada tahun 1998, terjadi sebuah kerjasama antara perusahaan Ericsson, Nokia, Motorola dan Psion untuk mengeksplorasi lebih jauh kekonvergensian antara PDA dan telepon selular yang diberi nama Symbian. Pada tahun 2004 Psion menjual sahamnya dan hasil kerjasama ini menghasilkan EPOC Release 5 yang kemudian dikenal dengan nama Symbian OS v5. Sistem operasi dari Symbian OS v5 itu sudah mulai mengintegrasikan kebutuhan implementasi aplikasi pada perangkat seperti PDA selain telepon seluler.

Kemudian muncul perangkat yang dinamakan smartphone dan muncullah pula versi-versi terbaru dari Symbian OS hingga ada yang disebut dengan Symbian v6.0 atau yang lebih terkenal dengan nama ER6 yang merupakan versi pertama dari Symbian OS. Sifatnya terbuka karena pada sistem ini dapat dilakukan instalasi perangkat lunak oleh berbagai pengembang aplikasi. Pada awal tahun 2005, muncul Symbian OS v9.1 dengan sistem keamanan platform baru yang dikenal sebagai capability-based security. Sistem keamanan ini mengatur hak akses bagi aplikasi yang akan diinstal pada peralatan dalam hal mengakses API.

Muncul pula yang disebut dengan Symbian OS v9.2 yang melakukan perbaharuan pada teknologi konektifitas Bluetooth dengan digunakannya Bluetooth v.2.0. Sedangkan yang terbaru, Symbian mengeluarkan Symbian OS v9.3 (dirilis pada tanggal 12 Juli 2006) telah mengusung teknologi wifi 802.11 dan HSDPA sebagai bagian dari komponen standarnya.

Baca Selengkapnya......

Perkembangan OS Symbian

Symbian OS adalah sistem operasi tak bebas yang dikembangkan oleh Symbian Ltd. yang dirancang untuk digunakan peralatan bergerak (mobile).
Sebelum Nokia mengumumkan pembelian seluruh sisa saham Symbian Ltd. yang tidak dimilikinya pada 24 Juni 2008,[1] Symbian dimiliki Nokia (47,9%), Ericsson (15,6%), Panasonic (10,5%), Samsung (4,5%), Siemens/BenQ (8,4%), Sony Ericsson (13,1%). Versi Symbian yang terbaru adalah Symbian OS v9.5s. Sedangkan ponsel yang paling banyak beredar saat ini menggunakan Symbian OS v6.1s, v7.0s, RV 47 75, v8.OS, dan v9.1s. Nokia Nseries rata-rata menggunakan Symbian OS v9.1s, kecuali Nokia N95 yang menggunakan Symbian OS v9.2s.

Baca Selengkapnya......